Home Top Ad

Sembunyikan Folder/File Dengan Teknik Redirecter | Windows XP

Share:
Mungkin pernah terpikir bagaimana cara menyembunyikan atau memproteksi file rahasia anda, seperti Soal-Soal Ujian, Tugas Sekolah, dan file-file yang lebih penting lagi ? Mungkin yang akan terpikirkan adalah dengan proteksi password (menggunakan Software). Tetapi, tahukah anda bahwa saat ini di internet telah tersedia program-program cracking password GRATIS ? dengan program gratis ini, password yang diberikan kepada file excel, PDF, dan lain-lain dapat dibuka dalam hitungan menit, dan membuat File-file kita akan terbongkar.
 
Nah, disini saya ingin berbagi dengan cara lain tanpa menggunakan Software dari apa yang pernah saya pelajari sebelumnya yakni menyembunyikan File/Folder dengan menggunakan teknik “Redicter”, namun untuk sementara Tips ini hanya bisa berhasil pada Sistem Operasi Windows XP, namun tidak pernah ada yang sempurna.

Caranya ikuti langkah-langkah berikut :

1. Persiapkan file atau folder yang akan diproteksi.
2. Rename file tersebut dan tambahkan nama file seperti contoh berikut :

Rename : efriharefa.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}

Seperti contoh gambar berikut :

 




 
3. Lalu tekan Enter, maka berubah tampilannya menjadi Icon Control Panel

Seperti contoh gambar berikut :









 
Sekarang coba buka file tersebut Hasilnya file tersebut akan langsung dialihkan ke Control Panel. Dan sekarang coba anda kembalikan lagi namanya seperti semula. Saya jamin dengan cara rename di eksplorer anda tidak akan bisa melakukannya.

> redirect ke Drive
folder.{00020420-0000-0000-C000-000000000046}

> redirect ke Network
folder.{7007ACC7-3202-11D1-AAD2-00805FC1270E}


Cara mengembalikannya juga mdah, berikut langkah-langkahnya.

4. Masuk ke Comand Promt dan masuk ke folder tempat anda menyimpan file tersebut.

Dalam kasus kali ini saya menyimpan folder efriharefa tadi di D:\Tips Trik Ku dan dapat dilihat dalam gambar bahwa dalam folder ‘Tips Trik Ku’ tersebut terdapat folder dengan nama 
efriharefa.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}’, lihat gambar berikut :














5. Kemudian ketik perintah rename untuk mengubah nama file.

Contohnya :
ren “efriharefa .{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}” “efri”

penjelasan :
Perintah rename pada CMD dituliskan sebagai berikut :
Ren namafilelama namafilebaru

Untuk mempercepat penulisan nama file, bisa dilakukan dengan menekan tombol TAB setelah mengetikkan beberapa huruf dari nama file tersebut. Tapi, setelah TAB ditekan, akan muncul tanda kutip pada awal dan akhir nama file. Jangan dihapus ! ! Caranya nama file baru harus ditambahkan juga dengan tanda kutip.

Contohnya :
ren “efriharefa .{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}” “efri”














6. Setelah di Rename lalu tekan Enter.
7. Buka File yang telah di Hidden tadi, maka akan tampil seperti bentuk sebelumnya



No comments

Setiap komentar Anda sangat berarti sekali untuk Blog Efriaman agar bisa menjadi lebih baik kedepannya. Berkomentarlah dengan baik demi kenyamanan bersama.

Tak ada yang bisa saya berikan selain ucapan terima kasih karena telah memberikan apresiasi terhadap artikel-artikel dan tulisan di Blog Saya ini.

Peringatan! Saya tidak pernah melarang untuk menggunakan pengguna Anonim namun setidaknya gunakanlah akun Anda atau minimal nama dan URL. No SARA, SPAM dan Sejenisnya !!